Home internet Daftar Framework PHP Terpopuler

Daftar Framework PHP Terpopuler

Apa itu framework ?
 
Suatu website yang kompleks akan lebih mudah dibuat menggunakan framework. Framework PHP dapat diartikan sebagai kumpulan fungsi-fungsi atau class-class yang menjadi suatu kerangka kerja untuk membantu developer/programmer dalam menangani berbagai masalah-masalah dalam pemrograman seperti koneksi ke database, pemanggilan variabel, file,dll sehingga developer lebih fokus dan lebih cepat dalam membangun suatu website. Framework sendiri merupakan software yang sudah jadi yang terbagi dalam module – module. Untuk pembuatan web yang masih sangat sederhana mungkin penggunakan framework justru akan menyulitkan developer namun dalam skala yang lebih besar framework sangat membantu.
 
Macam – macam framework

 

  • Laravel
Laravel adalah salah satu framework php yang dibuat oleh Taylor Otwell sebagai pemimpin developer framework dan kontributornya adalah  Dayle Rees, Shawn McCool, Jeffrey Way, Jason Lewis, Ben Corlett, Franz Liedke, Dries Vints, Mior Muhammad Zaki, dan Phil Sturgeon. Laravel adalah framework web dengan ekspresif, sintaks yang elegan. Laravel berupaya untuk mengurangi penderitaan pembangunan web dengan mengurangi tugas-tugas umum digunakan dalam sebagian besar proyek-proyek web, seperti otentikasi, routing, sesi, dan caching. Kata-kata penderitaan memang sangat menyakitkan bagi developer website karena membutuhkan waktu dan usaha yang tidak sedikit. Namun, pada laravel berbagai kemudahan disediakan tinggal dicomot sana sini. Jika kita pernah mendengar atau menggunakan framework Codeigniter, Yii, atau yang lainnya, maka konsep pada framework Laravel juga sama menggunakan konsep MVC (Model View Controller). Laravel diciptakan supaya para programmer PHP (walaupun programmer pemula) dapat menggunakan sebuah tools yang sangat bagus untuk memprogram web.
  • Codeigniter
CodeIgniter (disingkat CI) merupakan salah satu dari sekian banyak framework PHP yang sudah ada. CodeIgniter dikembangkan itu sendiri di kembangkan oles Rick Ellis. CodeIgniter adalah aplikasi open source (Gratis) berupa framework dengan model MVC (Model, View, Controller) yang di fungsikan untuk membuat sebuah website dinamis bebasis PHP. CodeIgniter dirilis pertama kali pada 28-02-2006. Codeigniter kini sudah mengeluarkan versi terbarunya yaitu CodeIgniter 3.0.0.
  • YII (Yes it is)
Yii adalah framework (kerangka kerja) PHP berbasis-komponen, berkinerja tinggi untuk pengembangan aplikasi Web berskala-besar. Yii menyediakan reusability maksimum dalam pemrograman Web dan mampu meningkatkan kecepatan pengembangan secara signifikan. Nama Yii (dieja sebagai /i:/) singkatan dari “Yes It Is!”. Yii adalah software open source pengembangan aplikasi web yang ditulis dengan bahasa pemrograman PHP5. Yii mulai dikembangkan oleh Qiang Xue pada awal januari 2008, Qiang Xue sebelumnya adalah pengembang framework Prado
  • Shimfony
Symfony adalah sebuah framework lengkap yang didesain untuk mengoptimalkan pengembangan aplikasi berbasis web dengan menyuguhkan beberapa fitur-fitur andalan. Untuk pemula, symfony mengelompokkan aturan-aturan bisnis aplikasi (business rules), logika server, dan tampilan presentasi. Symfony menyediakan bermacam-macam alat dan kelas-kelas yang ditujukan untuk memperpendek waktu pengembangan sebuah aplikasi web yang komplek. Sebagai tambahan, symfony mengotomatisasi tugas-tugas umum sehingga pengembang dapat memfokuskan diri pada spesifikasi aplikasi secara keseluruhan. Sebagai hasil akhir, dengan kelebihan-kelebihan ini berarti bahwa tidak perlu lagi menemukan (reinvent the wheel) ketika sebuah aplikasi web baru akan dibangun! Symfony secara keseluruhan ditulis menggunakan PHP 5. Symfony telah diuji secara sepenuhnya dalam bermacam-macam proyek dalam dunia nyata, dan sesungguhnya symfony telah digunakan pada website e-business dengan kunjungan yang padat. Symfony kompatibel dengan kebanyakan database engine, seperti MySQL, PostgreSQL, Oracle, dan Microsoft SQL Server. Symfony berjalan di atas platform *nix dan Windows.
  • Zend
Zend Framework adalah salah satu framework bahasa pemrograman PHP yang berbasis OOP (Oject Oriented Programming), sederhana, dan open source. Zend Framework difokuskan untuk membangun aplikasi Web 2.0 dan Web Service yang lebih aman, reliabel dan modern. Framework ini juga telah mendukung API untuk beberapa vendor seperti e Google, Amazon, Yahoo!, Flickr. beberapa fiur terbaru Zend Framework antaralain :
  1. AJAX support through JSON
  2. Search – Lucene
  3. Syndication
  4. Web Services
  5. High-quality, object-oriented PHP 5 class library – attention to best practices like design patterns, unit testing, & loose coupling